Headline 
Sebagai salah satu kawasan wisata bahari di kota Jakarta, Kabupaten Kepulauan Seribu melakukan persiapan menyambut pergantian tahun 2012-2013. Beragam kegiatan, termasuk wisata air akan digelar. Pemkab Kepulauan Seribu menargetkan 20 ribu kunjungan wisata.

Berbagai wisata ataupun olahraga air yang digelar di antaranya, snorkling, diving, banana boat serta jet ski. Selain itu, beberapa hiburan lain yang ditampilkan yakni live musik, pegelaran kesenian, tari tradisional, pasar murah atau bazar, outbound dan kemeriahan pesta kembang api.

Kasudin Pariwisata Kepulauan Seribu, Suwarto mengatakan, perayaan malam pergantian tahun di Kepulauan Seribu akan difokuskan di tiga titik yakni, Pulau Tidung, Pulau Pramuka, dan Pulau Untung Jawa.

"Menyambut malam pergantian tahun, kami fokus di tiga titik pulau itu. Acara dimulai dari jam 5 sore hingga jam 2 pagi," ujar Suwarto, di Jakarta, Rabu (26/12/2012).

Menurut dia, ketiga titik tersebut berada di Lapangan Tanjung Timur yang berdekat jembatan cinta Pulau Tidung, di depan Vila Delima Pulau Pramuka, dan lapangan di Pulau Untung Jawa. Rencananya kegiatan itu juga akan mengundang artis ibu kota.

Pada malam pergantian tahun, dikatakan Suwarto, pihaknya menargetkan sekitar 20 ribu wisatawan di sejumlah pulau, seperti Pulau Tidung 8 ribu pengunjung, Pulau Untung Jawa 5 ribu pengunjung, Pulau Pramuka 4 ribu pengunjung, Pulau Bidadari 1.000 pengunjung, Pulau Pari 300 pengunjung, dan selebihnya 1.700 pengunjung di Pulau Ayer, Pulau Putri, dan Pulau Kotok.

"Jumlah ini meningkat dua kali lipat lebih dari biasanya, seperti di Pulau Tidung pada hari biasa hanya ratusan pengunjung, weekend (Sabtu-Minggu) 4 ribu pengunjung, dan malam tahun baru mencapai dua kali lipatnya yaitu 8 ribu pengunjung. Apalagi saat ini bertepatan dengan libur sekolah. Biasanya momen ini dimanfaatkan pengunjung berlibur bersama keluarga," katanya. [yeh]

 
Sumber : inilah.com 
 

Text Widget

Popular Posts

Recent Posts

Sample Text

Unordered List

Pulau Seribu