Penentuan
Lokasi pemancingan di dekat permukaan agak sulit ditentukan. Untuk
keperluan ini ada beberapa cara yang dapat di tempuh. Di samping
meminta bantuan nelayan setempat, perlu juga di ketahui
kejadian-kejadian dilaut sebagai pertanda adanya gerombolan ikan. Adanya
gerombolan ikan di tandai dengan perubahan warna air, bentuk air yang
beriak atau berbuih,adanya ikan-ikan yang saling berlompatan ke atas,
dan banyak burung camar yang menukik-nukik di permukaan laut. Dengan
tanda-tanda seperti itu dapat dipastikan perairan tersebut banyak
ikannya.
Lokasi pemancingan di dekat permukaan bisa juga terdapat di perairan dalam yang mempunyai dasar karang. Ada tidaknya karang bisa diketahui dengan melihat peta laut atau berdasarkan petunjuk nelayan setempat. Di perairan seperti ini biasanya terdapat berbagai macam organisme yang menjadi makanan ikan.
Lokasi pemancingan di dekat permukaan bisa juga terdapat di perairan dalam yang mempunyai dasar karang. Ada tidaknya karang bisa diketahui dengan melihat peta laut atau berdasarkan petunjuk nelayan setempat. Di perairan seperti ini biasanya terdapat berbagai macam organisme yang menjadi makanan ikan.
Jenis
ikan pelagis (permukaan) seperti tuna, cakalang, lemadang, barakuda,
kembung dan marlin mudah tertarik pada benda-benda yang terapung
dilaut. Kejadian seperti ini sering kali di manfaatkan oleh nelayan
dalam menentukan lokasi penangkapan. Mereka sering melakukan
penangkapanikan disekitar benda-benda terapung tersebut. Dengan dasar
seperti itu, di buatlah tipuan dengan memasang benda yang menetap di
laut. Benda mengapung yang sengaja dipasang untuk mengumpulkan ikan ini
dinamakan rumpon. (puser)